kajian ilmiah Al-Quran surat Al-'Araf ayat 176





Allah berfirman dalam QS Al A'raf 176 :

وَلَوْ شِئْنَا لَرَفَعْنَاهُ بِهَا وَلَكِنَّهُ أَخْلَدَ إِلَى الأَرْضِ وَاتَّبَعَ هَوَاهُ فَمَثَلُهُ كَمَثَلِ الْكَلْبِ إِن تَحْمِلْ عَلَيْهِ يَلْهَثْ أَوْ تَتْرُكْهُ يَلْهَث ذَّلِكَ مَثَلُ الْقَوْمِ الَّذِينَ كَذَّبُواْ بِآيَاتِنَا فَاقْصُصِ الْقَصَصَ لَعَلَّهُمْ يَتَفَكَّرُونَ

" Dan kalau Kami menghendaki, sesungguhnya Kami tinggikan (derajat) nya dengan ayat-ayat itu, tetapi dia cenderung kepada dunia dan menurutkan hawa nafsunya yang rendah, maka perumpamaannya seperti anjing jika kamu menghalaunya diulurkannya lidahnya dan jika kamu membiarkannya dia mengulurkan lidahnya (juga). Demikian itulah perumpamaan orang-orang yang mendustakan ayat-ayat Kami. Maka ceritakanlah (kepada mereka) kisah-kisah itu agar mereka berpikir."


Sebuah fakta ilmiah yang menarik dari isi surat Al-A’raaf ayat 176 diatas, adalah tentang pembuktian ayat dalam Al Qur’an yang mengulas sifat kebiasaan anjing yang selalu menjulurkan lidah. Setelah empat belas abad sejak Al Qur’an diturunkan, ilmu pengetahuan modern (biologi dan kedokteran hewan) telah berhasil membuktikan, bahwa anjing tidak memiliki kelenjar keringat, kecuali dalam jumlah yang sedikit yang berada di telapak kakinya. Fungsi kelenjar keringat bagi makhluk hidup adalah untuk mengatur, menurunkan dan menjaga kestabilan suhu tubuhnya. Bagi anjing jumlah kelenjar keringat untuk mengatur suhu tubuhnya tidak mencukupi, karena sangat sedikit. 

Kekurangan jumlah kelenjar keringat inilah, yang membuat anjing selalu berusaha menjulurkan lidahnya untuk menurunkan temperatur tubuhnya. Karena pada saat itu lidah dan rongga mulut dapat melakukan kontak langsung dengan udara, sehingga air menguap dari rongga mulut dan pharynx-nya, maka dari lidahnya tersebut akan keluar air liur. (Pharynx adalah tenggorokan atau kerongkongan. Istilah ini terutama dipakai dalam ilmu kedokteran dan biologi). Dapat diperhatikan, bahwa anjing memiliki kebiasaan menjulurkan lidah dalam keadaan letih atau tidak. Apabila kita memperhatikan anjing setelah berlari-lari, akan terlihat bahwa anjing semakin kerap menjulurkan lidahnya dan semakin banyak pula air liur yang keluar dari lidahnya. Fakta juga menunjukkan bahwa anjing memiliki kebiasaan menjulurkan lidah dalam keadaan letih atau tidak. Dan setelah berlarian akan terlihat bahwa anjing semakin kerap menjulurkan lidahnya dan semakin banyak pula air liur yang keluar dari lidahnya.

baca juga kebenaran Al-Quran lainnya tentang 5 faktor yang menghalangi kita untuk dekat dengan Allah

Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment